NAMA OBYEK : Situs Kampung Dukuh
JENIS OBYEK : Wisata Budaya
LOKASI :
- Alamat : Kmp. Dukuh
- Desa/Kecamatan :
- Kecamatan : Cikelet
- Kabupaten : Garut
- Jarak dari ibu kota : 108 Km
KONDISI OBYEK
- Luas Lokasi : 108 Ha
- Aksesibilitas : Jarak yang ditempuh untuk mencapai Kampung Dukuh
sekitar 7 Km dari ruas jalan Pameungpeuk – Cikelet dengan lebar jalan berkisar 5 – 6 meter. Perjalanan dilanjutkan dengan jalan menuju Kampung Dukuh sepanjang 2 Km berupa jalan Desa.
- Prasarana : Tersedianya jalan menuju ke lokasi obyek
Untuk pencapaian ke Kampung Dukuh dapat mempergunakan ojeg dari jalan akses atau kendaraan mikrobus dari Kecamatan Pameungpeuk.
- Sarana yang ada : Fasilitas di obyek wisata budaya Kampung Dukuh tidak
tersedia, namun bila anda membutuhkan akomodasi dan rumah makan biasa diperoleh di Kecamatan Pameungpeuk atau Cikelet.
- Operasional : Operasional
PROFIL DAN POTENSI OBYEK
Kampung Dukuh merupakan sebuah desa dengan suasana alam yang dilandasi yang budaya religi yang kuat. Masyarakat Kampung Dukuh mempunyai pandangan hidup yang berdasarkan pada sufisme pada Mazhab Iman Syafi’i. Landasan budaya tersebut berpengaruh pada bentukan fisik desa serta adat istiadat masyarakat. Masyarakat Kampung Dukuh sangat menjunjung keharmonisan dan keselarasan hidup masyarakat. Paham ini berpengaruh pada bentukan bangunan di kampung Dukuh yang tidak menggunakan dinding dan tembok dan atap dari genteng serta jendela kaca. Hal ini menjadi salah satu aturan yang dilatarbelakangi alasan bahwa hal yang berbau kemewahan akan mengakibatkan suasana hidup bermasyarakat menjadi tidak harmonis.
Di kampung ini semua alat elektronik dilarang yang dipercaya dapat mendatangkan kemudaratan. Alat makan yang dianjurkan terbuat dari pepohonan seperti layaknya bangunan, misalnya bambu, batok kelapa dan kayu lainnya. Material tersebut dipercaya lebih memberikan manfaat ekonomis dan kesehatan karena bahan tersebut tidak mudah berkarat dan hancur.
LATAR BELAKANG
Melestarikan budaya dan sejarah bangsa Indonesia, dengan maksud agar generasi penerus bangsa Indonesia tidak kehilangan arah dan mempunyai jati diri.
- Pemberdayaan potensi daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
- Meningkatkan Pendapatan Daerah.
Perkembangan Situs Kampung Dukuh dapat berjalan lebih terarah dan berkesinambungan. Meski demikian perkembangan Situs Kampung Dukuh masih menghadapi berbagai hambatan di antaranya :
- Anggaran untuk Situs Kampung Dukuh yang masih terbatas
Untuk pembangunan prasarana dan sarana Situs Kampung Dukuh diperlukan modal besar. Modal swasta hanya berperan sebagai pelengkap. Pembangunan prasarana dan sarana yang membutuhkan dana besar diharapkan dilakukan oleh pemerintah.
- Tenaga terampil dan ahli kurang
Dalam pengembangan Situs Kampung Dukuh tenaga terampil dan ahli masih kurang.
- Partisipasi masyarakat
Masih kurangnya partisipasi memasyarakat dalam pengembangan pariwisata hal ini dapat dilihat dari kurangnya kesadaran masyarakat dan pemahamam tentang sadar wisata serta manfaat yang dapat diperoleh
TUJUAN
- Menyediakan lokasi bagi pengembangan rekreasi dan wisata alam
- Tersedianya sarana prasarana wisata yang memadai
- Mendorong permbangunan pedesaan di sekitar lokasi obyek
- Pemberdayaan masyarakat setempat melalui penciptaan lapangan kerja dan perluasan berusaha bagi masyarakat sekitarnya
- Meningkatkan kunjungan wisatawan dalam upaya menunjang Peningkatan PAD Kabupaten Garut
KESIAPAN
- Kerangka Acuan Kerja : Ada
- Studi Pengembangan : Ada
- Site Plan : Ada
- AMDAL : Ada
- Study Kelayakan : Belum Ada